5 Pernikahan Termahal di Dunia - Yang namanya pernikahan itu diharapkan sekali seumur hidup, oleh sebab itu banyak pasangan mendambakan menjadi raja dan ratu sehari. Mulai dari gaun dan jas dipilih yang megah dan terbaik, yang membuat penampilan memukau dalam sehari. Tak jarang kalau untuk gaun saja sudah merogoh kocek puluhan juta rupiah.
Belum lagi memilih dekorasi, venue, entertainment hingga makanan, semua harus serba sempurna untuk hari spesial. Tak jarang untuk mengatur semua itu dibutuhkan team yang mumpuni, dan team tersebut juga tidak dibayar murah untuk mewujudkan impian dalam sehari.
Hmmm... apakah semua itu serba karena gengsi? Beberapa orang berpendapat iya, namun sebagian juga berpendapat tidak. Seperti yang disebut di atas sebelumnya, namanya juga ingin jadi raja dan ratu sehari, bolehlah sesekali pasangan yang mencintai itu merogoh kocek cukup dalam untuk mewujudkan impiannya.
Dan berapa banyak sih kocek yang harus dikeluarkan untuk mewujudkan pernikahan impian?
Dikutip dari factualfacts.com, inilah 5 pernikahan yang termahal di dunia:
Belum lagi memilih dekorasi, venue, entertainment hingga makanan, semua harus serba sempurna untuk hari spesial. Tak jarang untuk mengatur semua itu dibutuhkan team yang mumpuni, dan team tersebut juga tidak dibayar murah untuk mewujudkan impian dalam sehari.
Dan berapa banyak sih kocek yang harus dikeluarkan untuk mewujudkan pernikahan impian?
Dikutip dari factualfacts.com, inilah 5 pernikahan yang termahal di dunia:
1. Lisa Minnelli dan David Gest
Pernikahan tersebut merogoh kocek 41 milyar dalam semalam. Menghabiskan ratusan juta untuk kue dan bunga.
Sayangnya pernikahan megah tersebut bukan jaminan pasangan akan selalu berbahagia dan langgeng. Buktinya, pasangan itu hanya menikah selama 16 bulan dan akhirnya bercerai. Yah, mungkin inilah yang disebut uang tak akan pernah bisa membeli cinta dan kebahagiaan.
2. Wayne Rooney dan Coleen McLoughlin
Pun demikian, pernikahannya menjadi salah satu pernikahan termahal di dunia karena semua tamu diterbangkan ke Genoa, Italia menggunakan pesawat yang dicarter pribadi. Setelah tiba di Genoa, para tamu menikmati keramahan jamuan di sebuah yacht.
Semua tamu juga mendapat fasilitas hotel bintang 5 selama menghadiri pesta Rooney dan Coleen. Kabarnya pesta tersebut membuat Rooney harus merogoh kocek sebesar 78 milyar rupiah.
3. Pangeran William dan Kate Middleton
Menghelat pesta pernikahan bagi pangeran William tentunya upacara dan pesta dilaksanakan benar-benar seperti raja dan ratu. Kabarnya pesta tersebut memakan biaya sekitar 300 milyar lebih.
Pesta tak hanya dirayakan oleh keluarga kerajaan, tetapi juga para masyarakat yang mengagumi keduanya.
4. Vanisha Mittal dan Amit Bhatia
Vanisha benar-benar menjadi seorang ratu, dengan gaun mempesona dan perayaan pesta pernikahan yang meriah. Ada banyak botol sampanye dan para tamu dihibur dengan penampilan Kylie Minogue.
Untuk suvenirnya saja, Vanisha memilih kotak manis berisi perhiasan. Dan, pesta mengagumkan ini merogoh kocek sekitar 500 milyar lebih.
5. Pangeran Charles dan Lady Diana
Lady Diana memakai gaun dengan ekor yang panjang, dan wedding cake yang menjulang tinggi setinggi 5 kaki orang dewasa.
Pernikahannya disorot berbagai media massa, serta orang di dunia.
Ditulis oleh:
Unknown - Senin, 27 Mei 2013 - Rating: 5
Terima kasih sudah membaca artikel kategori Download
dengan judul 5 Pernikahan Termahal di Dunia. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://fordiski.blogspot.com/2013/05/5-pernikahan-termahal-di-dunia.html. Jangan lupa share ke teman-teman ya.
Belum ada komentar untuk "5 Pernikahan Termahal di Dunia"
Posting Komentar